Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Pasuruan

POLISI DAN SECURITY AMANKAN PA PASURUAN

POLISI DAN SECURITY AMANKAN PA PASURUAN

Sejak dicanangkannya program pembangunan Zona Integritas menuju wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada bulan Februari tahun 2019, yang salah satu fokusnya yakni menjamin keamanan seluruh aparat peradilan terutama kepada para Hakim yang merupakan “Wakil Tuhan”, yang mana dalam melaksanakan tugas dan fungsi jabatannya sehari-hari tidak lepas dari berbagai resiko yang dapat mengancam jiwa maupun raganya.

Oleh karenanya peran petugas keamanan sangatlah vital, Wakil Ketua Pengadilan Agama Pasuruan MUSLICH, S.Ag, M.H, di sela kesibukannya menyampaikan “ Keamanan para Hakim merupakan prioritas utama kami demi terjaganya marwah pengadilan dan terwujudnya peradilan yang Agung, maka dari itu tim Security PA Pasuruan bekerjasama dengan Polsek Bugul Kidul Kota Pasuruan berseragam lengkap bersama-sama secara rutin memastikan keamanan jalannya persidangan di Pengadilan Agama Pasuruan”.

Pola pengamanan yang diterapkan pun berlapis yakni di tempatkan di pintu gerbang kantor Pengadilan, di area depan ruang sidang dan di ruang PTSP, dengan harapan rasa nyaman dan aman dapat dirasakan oleh seluruh para pencari keadilan dan aparat peradilan.

Selanjutnya di masa pandemi Covid-19 ini, tim keamanan merupakan garda terdepan pencegahan penyebaran virus Covid-19 yang mana mereka melakukan screening kepada setiap orang yang hadir di kantor Pengadilan Agama Pasuruan, baik melalui pengecekan suhu tubuh maupun himbauan untuk memakai masker dan mencuci tangan atau menggunakan handsanitizer sebelum memasuki area pengadilan.

Kesemuanya merupakan ikhtiar dari pengadilan Agama Pasuruan untuk lebih meningkatkan pelayanan serta memberikan kenyamanan kepada seluruh pencari keadilan dan demi kemajuan PA Pasuruan. (hum)

Berita Terbaru