Rabu, (25/10) bertempat di Gedung Pertemuan Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, telah dilaksanakan Bimbingan Teknis dengan tema “Revitalisasi Pengarusutamaan Gender (PUG) utk SDM Terlatih PUG” dengan mendatangkan Fasilitator PUG Propinsi Jawa Timur, Ibu Suti’ah, S.Pd. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh instansi di kota Pasuruan termasuk Aparat Penegak Hukum Kota Pasuruan salah satunya dari PA Pasuruan.Mengawali materinya, fasilitator mengajak peserta Bimtek untuk sharing pengalaman tentang pelaksanaan Pengarusutamaan Gender pada PA Pasuruan. Pada sharing tersebut, Irkham Soderi, yang mewakili PA Pasuruan, memaparkan pelaksanaan Pengarusutamaan Gender di PA Pasuruan mulai dari dasar hukum, SDM, Jabatan, Sarpras serta kegiatan yg telah mengimplementasikan Pengarusutamaan Gender.
Hakim yg baru pindah dari Aceh ini lebih lanjut menjelaskan dari segi landasan hukum ada Peraturan Mahkamah Agung RI (Perma) Nomor 3 Tahun 2017 tentang pedoman mengadili perkara perempuan berhadapan dengan hukum, Perma Nomor 5 Tahun 2019 tengan pedoman mengadili permohonan dispensasi kawin. Sedangkan dari SDM sudah banyak hakim yang bersertifikat hakim anak, hakim yg mengikuti bimtek terkait kedua perma di atas. Adapun jabatan di PA Pasuruan juga sudah melaksanakan Pengarusutamaan Gender. Irkham mencontohkan untuk pimpinan di PA Pasuruan saat ini dijabat oleh laki2, sedangkan wakil ketua dijabat oleh perempuan, dari 8 (delapan) hakim 2(dua) diantaranya hakim perempuan. Adapaun sekretatis dijabat perempuan sedangkan panitera dijabat oleh laki2.
Sampai ke jabatan serta pegawai yg lain di PA Pasuruan antara laki-laki dan perempuan sudah setara. Dan terkait sarpras PA Pasuruan di bawah kepemimpinan Achmad Zakiyuddin, SH,MH, telah memiliki ruang laktasi bagi ibu menyusui, ruang bermain anak yg nyaman dan ramah bagi perempuan serta layanan disabilitas. Dari sharing tersebut fasilitator PUG Jawa Timur telah mengapresiasi implementasi Pengarusutamaan gender di PA Pasuruan dengan menjadikan PA sebgai contoh implementasi PUG pada bimtek tersebut. Kegiatan bimtek ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari dari selasa sampe rabu (23-24/10)(it)