Senin, 2 Oktober 2023 bertempat di halaman parkir depan Pengadilan Agama Pasuruan, telah dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2023. Kegiatan ini didasarkan pada surat dari Sekretariat Mahkamah Agung Nomor : 2660/SEK/HM3.1.1/IX/2023 tanggal 27 September 2023 Perihal : Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.
Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2023 kali ini dipimpin langsung oleh Ketua PA Pasuruan, YM. Ach. Zakiyuddin, S.H., M.H. dengan dihadiri oleh Wakil ketua, Panitera, Sekretaris dan para hakim yang mengenakan PSL (Pakaian Sipil Lengkap), Pejabat Struktural dan Fungsional, para pegawai dan honorer yang mengenakan seragam batik Korpri sesuai dengan instruksi dari surat Sekretariat Mahkamah Agung (Sek MA-RI). Upacara berlangsung khidmat dan lancar.
Melalui Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, kita jadikan sebagai upaya melestarikan, mengamalkan, mengembangkan, dan mempromosikan Pancasila sebagai dasar Negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia. Agar seluruh Keluarga Besar Pengadilan Agama Pasuruan bisa menjadi teladan dan contoh dalam mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila, bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia maju serta mewujudkan cita-cita Proklamasi Kemerdekaan.
Segenap Keluarga Besar Pengadilan Agama Pasuruan mengucapkan: Selamat Memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.