Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Pasuruan

PERINGATAN HUT MA RI KE-79 : PERADILAN TANGGUH, INDONESIA MAJU

Pasuruan, 19 Agustus 2024 – Pengadilan Agama Pasuruan melaksanakan upacara memperingati Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia (MA RI) yang ke-79. HUT MA RI diperingati setiap tahun oleh seluruh pengadilan pada empat lingkungan peradilan pada tanggal 19 Agustus. Upacara digelar tepat pada pukul 08.00 WIB dan di pimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama (PA) Pasuruan, Ach. Zakiyuddin, S.H., M.H. Upacara digelar di halaman PA Pasuruan dan dihadiri oleh Pimpinan, seluruh jajaran Hakim, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, Dharmayukti Karini dan seluruh Pegawai PA Pasuruan.

Dalam amanatnya, KPA Pasuruan menyampaikan amanat tertulis dari Ketua Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. H.M. Syarifuddin, S.H., M.H. yang isinya berpesan agar seluruh aparatur MA RI terus bertekad dan bersemangat untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan, mempercepat penyelesaian perkara, dan menjaga kepercayaan publik dengan melakukan berbagai langkah strategis dan berkelanjutan. Tahun ini, HUT MA RI ke-79 mengusung tema “Peradilan Tangguh, Indonesia Maju”. Dikutip dari sambutan tertulis Ketua MA RI, tema tersebut mengandung makna bahwa peradilan yang tangguh memegang peranan penting bagi tumbuh kembangnya sebuah negara, karena fungsi Kekuasaan Kehakiman yang dijalankan oleh Mahkamah Agung dan badan peradilan di bawahnya merupakan salah satu pilar kekuasaan yang menopang berdirinya sebuah negara. Bersamaan dengan HUT MA RI yang ke-79, Ketua MA RI mengumumkan akan meluncurkan aplikasi baru yang merupakan buah karya putra-putri terbaik Mahkamah Agung, antara lain :

1. Aplikasi SIAP MA terintegrasi dengan fitur Smart Majelis;
2. Aplikasi e-Court Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali;
3. Aplikasi Deteksi Dini (Early Detection);
4. Aplikasi JDIH versi mobile; dan
5. Aplikasi DIKTUM

Seusai upacara digelar, Ketua PA Pasuruan melakukan pelepasan balon yang bertuliskan “Selamat Ulang Tahun Mahkamah Agung RI yang ke-79”. Pelepasan balon ini menandakan awal semangat yang baru dan harapan setinggi-tingginya agar satuan kerja PA Pasuruan senantiasa guyub rukun dan bekerjasama dalam meraih prestasi. Rangkaian acara berikutnya adalah tasyakuran dan pemotongan tumpeng oleh Bapak Ketua PA Pasuruan yang mana potongan pertama diberikan kepada Ibu Wakil Ketua PA Pasuruan. Semoga MA RI semakin unggul dan menjadi peradilan Indonesia yang Tangguh untuk masa depan Indonesia yang maju.(RAP)

Berita Terbaru