Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Pasuruan

DUKUNG PERCEPATAN “HERD IMMUNITY” NASIONAL, SEGENAP APARATUR PA PASURUAN LAKUKAN VAKSINASI TAHAP II

Guna mendukung program pemerintah dalam percepatan “herd immunity”, Segenap Aparatur PA Pasuruan menjalani vaksinasi tahap II pada hari ini (11/10). Vaksinasi bukan hanya diikuti oleh para pegawai, melainkan juga para hakim dan unsur pimpinan PA Pasuruan.

 

Wakil Ketua PA Pasuruan, bpk. Nur Amin, S.Ag., M.H. yang juga ikut dalam vaksinasi tersebut menegaskan bahwa PA Pasuruan berkomitmen penuh mendukung program pemerintah pusat tentang percepatan “herd immunity” nasional. Lebih jauh Waka PA Pasuruan juga menjelaskan bahwa upaya ini merupakan langkah nyata PA Pasuruan dalam menekan jumlah penyebaran virus covid-19, selain juga memberikan rasa aman terutama bagi para penerima layanan/para pihak di PA Pasuruan.

“Kami tegaskan bahwa PA Pasuruan selalu mendukung penuh program pemerintah dalam upaya percepatan “herd immunity” nasional. Ikhtiyar dan target PA Pasuruan seratus persen pegawai/pejabat semua mendapatkan vaksinasi penuh. Dengan begitu pemberian pelayanan kepada masyarakat bukan hanya nyaman tapi juga aman”, tegas beliau di sela-sela vaksinasi.

Berita Terbaru