(Pasuruan-PA Pasuruan). Menjelang pelaksanaan evaluasi pembangunan Zona Integritas oleh PTA Surabaya, Pengadilan Agama Pasuruan laksanakan kegiatan Transfer Knowledge bagi seluruh aparatur seputar pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada hari Kamis, (30/3) di ruang sidang PA Pasuruan.
Kegiatan ini mengangkat tema “Dengan Semangat Kebersamaan, Kita Raih Predikat WBBM Tahun 2023”. Bertindak selaku narasumber yaitu Inspektur Wilayah IV Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI YM. Dr. H. Achmad Zainullah, SH, MH dan Naffi, S.Ag., M.H yang baru saja dilantik beberapa minggu yang lalu sebagai Sekretaris PTA Surabaya.
Dalam penyampaiannya YM. Dr. H. Achmad Zainullah, SH, MH dan Naffi, S.Ag, M.H memberikan beberapa tips dan trik dalam menggapai predikat WBBM, disamping itu dilakukan juga penelusuran beberapa dokumen Eviden yang kemudian diberi saran dan masukan.
Naffi, S.Ag., M.H menyampaikan bahwa langkah pertama untuk dapat diusulkan adalah dengan memenuhi 5 syarat pendahuluan yang sudah ditetapkan oleh pimpinan ditingkat pusat, kemudian seluruh eviden harus diperbaharui, serta budaya anti korupsi dan pelayanan prima kepada masyarakat benar-benar harus dilaksanakan, apabila sudah terpenuhi maka yakin PA Pasuruan bisa meraih predikat WBBM.
Lebih lanjut YM. Dr. H. Achmad Zainullah juga Menyampaikan bahwa kunci keberhasilan untuk meraih predikat WBBM adalah kebersamaan dan kekompakan, tidak ada yang namanya superman (one man show) dalam pembangunan Zona Integritas, dengan kebersamaan yang kuat akan terlihat adanya peningkatan dan perubahan nyata semenjak PA Pasuruan memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada tahun 2020 lalu sampai saat ini menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.
Sebagai penutup Ketua PA Pasuruan Ach. Zakiyuddin, S. H, M.H mengucapkan terima kasih kepada narasumber atas transfer ilmu yang diberikan kepada seluruh Aparatur PA Pasuruan. Ach. Zakiyuddin juga meminta dukungan dan bimbingan agar PA Pasuruan bisa meningkatkan komitmen dalam Pembangunan Zona Integritas kedepannya.
Terakhir, seluruh aparatur menyatakan dengan lantang komitmen dan tekad untuk meraih predikat WBBM di tahun 2023. Kegiatan ditutup dengan yel yel yang dipandu langsung oleh Ketua Ach Zakiyuddin untuk membakar semangat seluruh Tim dalam mewujudkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. (AH)
PTA Surabaya Kompak
PA Pasuruan Mantap.
Wbbm Pasti!!!!